Kebahagiaan Maulid Nabi dan wujud syukur Shiddiqiyyah sebagai Bangsa Indonesia oleh Warga Shiddiqiyyah dikhidmatkan dengan memberikan santunan nasional. Warga thoriqoh Shiddiqiyyah se-Indonesia Raya melaksanakan serentak di 25 provinsi dan 159 kabupaten/kota. Tak ketinggalan Warga Shiddiqiyyah di Malaysia, Singapur, dan Australia juga menggelar acara Santunan Nasional dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW. Syukuran ini sekaligus memperingati ulang tahun Dhilaal Berkat Rohmat Allah Shiddiqiyyah Ke-22.
Santunan Nasional Shiddiqiyyah adalah dari bangsa Indonesia, oleh warga Negara Indonesia, untuk Indonesia Raya
Santunan Nasional Shiddiqiyyah ini dipimpin langsung oleh Nyai Shofwatul Ummah Ketua Organisasi Dhilaaal Berkat Rohmat Alloh (Dhibra) lembaga sosial untuk menaungi anak yatim milik Shiddiqiyyah.
“Kami atas nama seluruh Pengurus Dhibra Pusat maupun koordinator wilayah serta perwakilan-perwakilan daerah menyampaikan terima kasih kepada semua fihak yang turut mensukseskan Santunan Nasional yang merupakan bagian dari perwujudan Cinta Tanah Air Indonesia dan supaya kita semua selamat dari julukan pendusta agama,” tegas Nyai Shof.
“Dengan mengharap Ridlo Alloh SWT agar supaya Negara Kesatuan Republik Indonesia diberi keselamatan dan menumbuhkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa.” tambahnya.
Telah 18 tahun dilaksanakan dan terus meningkat tiap tahunnya
Di tahun awal pelaksanaan acara Santunan Nasional telah disalurkan kepada 6.510 masyarakat dhuafa dan anak yatim piatu nominal Rp 530.797.500. Di tahun kedua dan berikutnya terus meningkat terang Edi Setiawan pengurus Dhibra pusat. Sementara di tahun 2022 ini Santunan Nasional menyalurkan bilangan mendekati 5 milyar untuk 30 ribuan masyarakat dhuafa dan anak yatim piatu. Total santunan yang telah disalurkan dengan cermat, teliti, dan hati-hati sejumlah lebih dari 40 milyar rupiah.
Doa bersama untuk keselamatan bangsa Indonesia
Ketua panitia Santunan Nasional Kuswanto menyatakan selain memberikan santunan, dalam acara Santunan Nasional ini dilakukan doa bersama untuk keselamatan bangsa Indonesia.
“Hari ini kami seluruh Warga Thoriqoh Shiddiqiyyah se-Indonesia dalam acara Santunan Nasional ini serentak berdoa untuk keselamatan bangsa Indonesia dan kejayaan Indonesia Raya. Semoga Shiddiqiyyah dan Indonesia selamat, jaya, dan lestari. Kami menyakini dengan doa secara nasional mengajak ribuan anak yatim dan fakir miskin pada momen Maulid Nabi ini sungguh dahsyat sekali. Terlebih dengan spirit cinta tanah air Indonsia.” terang Kuswanto.
Doa bersama dipimpin langsung secara virtual oleh Mursyid Thoriqoh Shiddiqiyyah Syech Muchtatulloh Al-Mujtaba Kyai Muhammad Mu’thi dari pusat Pesantren Majmaal Bahrian Hubbul Wathon Minal Iman Shiddiqiyyah Pusat Losplos Jomja Iraja Losari Ploso Jombang Jawa Timur dan diikuti oleh seluruh warga di Indonesia dan luar negeri.